Kamis, 09 April 2015

Bahasa Indonesia

1. Struktur Teks Eksplanasi Proses Terjadinya Gunung Merapi
  • Pernyataan Umum ---> Gunung meletus terjadi karena endapan magma diperut bumi dan terdorong keluar oleh gas yang bertekanan tinggi.
  • Urutan Sebab Akibat ---> Bumi terdiri dari inti bumi, bebatuan, serta tanah. Panas inti bumi akan membakar bebatuan dan tanah yang menghasilkan magma, magma bersuhu lebih dari 1000 derajat celcius. Mantel tidak sanggup menahan magma terlalu lama, itu mengakibatkan magma terdorong keluar. Magma yang keluar menghasilkan lava dengan suhu 700-1200 derajat celcius dan dapat menempuh jarak 40km. Lava mengandung asap berbahaya(Sulfur Dioksida) yang bisa menghasilkan hujan asam dan berakibat sesak napas bagi mahkluk hidup.
  • Interpretasi ---> Sisi negatif gunung merapi sangat merugikan tetapi dari sisi positif juga menguntungkan antaranya melimpahnya batu,pasir,belerang,gipsum,zeolit, dan juga emas.
2. Inti Sari Setiap Paragraf
  •  Paragraf pertama ---> Gunung meletus terjadi akibat endapan magma didalam perut bumi yang didorong keluar oleh gas yang bertekanan tinggi.
  • Paragraf kedua ---> Bumi terdiri dari inti bumi yang panas, bebatuan dan tanah. Panas inti bumi tersalurkan pada tanah dan bebatuan sehingga bagian dalam bumi bergejolak panas.
  • Paragraf ketiga---> Magma adalah cairan pijar yag terdapat didalam lapisan bumi dengan suhu lebih dari 1000 derajat celcius. Mantel bumi tidak sanggup menahan magma terlalu lama ini mengakibatkan magma dari inti bumi naik. Magma yang tersembur keluar menghasilkan lava. Suhu lava mencapai 700-1200 derajat celcius.
  • Paragraf keempat ---> Lava yang disemburkan dapat mencapai jarak sekitar 40km. Lava mengandung asap sulfur dioksida, zat ini dapat menstimulasi terjadinya hujan asam didaerah sekitar asap tersebut. Asap ini dapat mengakibatkan sesak napas bagi mahkluk hidup.
  • Paragraf kelima ---> Gunung meletus membawa pengaruh negatif yang sangat merugikan, juga pengaruh positif antara lain melimpahnya batu,pasir, bahan kimia seperti belerang,gipsum, zeolit dan juga emas (epitermal gold).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar